Monday, April 3, 2017

Ayo Berbagi Cerita Inspirasi Disini !


Siapa Yang Masuk Surga? (Sebuah Teori Keadilan)


dalam cerita ini, nama adalah ilustrasi semata....



Pada suatu hari di suatu tempat di desa di Flores hiduplah sebuah keluarga yang terdiri dari orang tua dan  2 anaknya yang sudah menikah semua. Anak pertama bernama Kristo dan yang bungsu bernama Blasin. Pada suatu saat sebelum orang tua mereka meninggal, orang tua membagikan masing – masing  anaknya 1 hektar tanah untuk dikelola.

Dua tahun selanjutnya, Kristo dan istrinya rajin mengelola tanah itu. Kristo dan karyawannya bekerja keras sedangkan istrinya dengan rajin menyiapkan alat-alat yang dibutuhkan, menjaga rumah dan menyiapkan makanan untuk suami tercintanya. Hal ini terjadi hari per hari. Sungguh berbeda dengan Blasin. Dia bekerja sama dengan developer dan menjual tanahnya dengan harga yang cukup tinggi yaitu 10 Milyar. Blasin selanjutnya hidup dengan serba ada. Banyak pesta yang dia buat. Suatu hari dalam pesta, Blasin mabuk berat dan melakukan hubungan serius dengan satu gadis cantik. Hari-hari Blasin bertengkar dengan istrinya dan akhirnya dia memutuskan untuk bercerai dengan istri dan pindah ke kota bersama wanita pilihannya yang baru. Waktu berganti waktu dan Blasin berangkat ke Kota meninggalkan kampungnya.

Dalam kurun waktu itu Blasin dihadapkan pada dunia glamour kota. Penuh dengan kegiatan bisnis dan hiburan malam. Blasin tambah sukses dan dia akhirnya memiliki 5 kekasih yang sangat cantik. Tiap malam berada di hiburan malam bersama temannya. Sementara di desa, Kristo juga telah berhasil menanam jambu mente dan sudah tumbuh subur. Bersama istri duduk diladang, berdua berdoa dan saling mengusap wajah disertai senyum bahagia.

Siang malam sungguh cepat berlalu. Hari berganti hari begitupun kehidupan dua kakak adik Kristo dan Blasin ini. Blasin menghadapi kasus yang sangat berat yang tidak bisa dia selesaikan. Bisnisnya mengalami kerugian, dan terjepit hutang yang sangat tinggi. Semua teman-temannya menghilang dan tidak bisa membantu. Dan harta bendanya pula habis tersita. Hanya menyisakan uang untuk tinggal dikontrakan kecil di lingkungan yang kumuh disudut kota. Blasin duduk sendiri didalam kamar, meneteskan air mata, penuh penyesalan. Menangis tidak bisa berbuat apa-apa. Dengan sisa uang yang dia genggam erat-erat dia bertekad untuk pulang kampung. Tengah malam dia terduduk dan berdoa. Dia bertobat dan menyesali perbuatannya. Dia menyesalinya tulus dalam hati. Rambut yang acak-acakan dan air mata dipipi dia berdoa sepanjang malam. Keesokan harinya dia bergegas membeli tiket Pesawat Li-onde pulang ke Flores.

Kristo dan istrinya dikampung, didatangi oleh pembeli biji jambu mente kelas atas. Walhasil Kristo mendapatkan penjualan sampai triliunan. Banyak pesta yang dia buat. Banyak gadis – gadis menggoda dia. Dan suatu saat dia mabuk dan tergoda. Sang istri mulai merasa kesepian karena Kristo sering bepergian dengan alasan bisnis. Suatu hari keributan besar terjadi dan Kristo pun menceraikan istrinya dan rencana ikut pasangan barunya ke kota untuk menggarap pabrik pengolahan biji mente. Mereka pun berangkat dengan Pesawat Trans Babusa. Hari yang paling jelekpun terjadi pada hari mereka berdua berangkat. Kristo  dari desa ke kota dan Blasin dari kota ke desa. Kecelakaan Pesawat menewaskan hampir sebagian penumpang dan tersiar di berbagai media.

Dari cerita ini, pembantu keluarga Kristo menuliskan kisahnya. Dia bertanya dalam catatannya. Siapa Yang masuk surga dari kakak adik ini ?. Pertanyaan yang sangat sulit untuk dijawab. Akan tetapi hukum keadilan tuhan menyebutkan dua-duanya masuk surga dan dua-duanya masuk neraka. Blasin dengan berpikir baik bertobat maka akan dianugrahi kebahagiaan yang panjang. Akan tetapi Kristo dengan berpikir dan berencana jahat sedikit saja, maka neraka yang panjang akan didapatkannya.

Tuhan tidak pernah menghukum. Yang ada hanyalah hukumnya tuhan. Secara universal apabila berbuat baik maka akan mendapat hadiah tiada taranya, berbuat jahat hukumanlah yang akan didapat meski tidak diketahui oleh siapa pun sebab Tuhan maha tahu. Siapa pun dia apakah orang ganteng, cacat, kaya, raja, bangsawan. Oleh sebab itu "Berbuat baiklah". "Berpikir yang baik", "Berbuat yang baik", dan "berbicara yang baik".

Demikian ceritanya……Kita sambung lagi pada edisi selanjutnya…cheers......


Kirimkan Saran anda  Untuk NTT melalui Email Kristo Blasin......marselinasintasayang@yahoo.com.........

No comments:

Post a Comment

Pesan Dan Saran Sangat saya Harapkan, Jangan Ragu berikan respon anda !, Saya mengucapkan terima kasih banyak